Wakil Ketua DPRD SUMBAR H Suwirpen Suib Berikan Bantuan Kepada Masyarakat

- H Suwirpen Suib dan istri bersama Ibu Estie Pratiwi
H. Suwirpen Suib Berikan Bantuan
H. Suwirpen Suib serahkan bantuan kepada masyarakat kota padang dan kabupaten Solok. Bantuan yang diberikan adalah Program WRSE (Wanita Rawan Sosial Ekonomi) yang diperjuangkan oleh H. Suwirpen Suib sebagai wakil rakyat. Perjuangan beliau yang sering beliau lakukan dari mulai menjadi anggota dewan sampai saat ini beliau menjadi Wakil Ketua DPRD Sumatera Barat.
Proses Pengumpulan Data
Proses pengumpulan data masyarakat yang mendapatkan bantuan dimulai dari bulan september tahun 2019. Yang dibantu oleh 12 orang pendamping yang merupakan team sukses dari pengumpulan data masyarakat tersebut.

- Yolla Wilanda
Seperti yang didapatkan info oleh penulis dari salah satu pendamping yang bernama Yolla Wilanda bahwa proses pengumpulan data itu melalui proses cukup panjang. Pengumpulan data tersebut dimulai pendataan awal, pengumpulan berkas dan pendampingan pengumpulan data hingga pengisian form proposal. Para pendamping diikutan pelatihan dari Dinas Sosial agar dalam pendampingan diiringi dengan kemampuan untuk kelancaran hingga pelaksanaan hingga kegiatan berikutnya.

Pelaksanaan Pembagian Bantuan
Pelaksanaan pembagian bantuan dilaksanakan mengikuti prototife kesehatan. Acara dimulai pada hari sabtu 18 juli 2020 dan dibagi menjadi beberapa tahap. Proses pembagian bertempat di Sekretariat S3.

Acara dihadiri oleh Dinas Sosial Sumatera Barat dan tentu dihadiri oleh Pak H. Suwirpen Suib.
Adapun susunan acara setiap pembagian sebagai berikut :
Susunan acaranya setiap pertemuan.. dari kemaren:
Pembukaan
Sambutan Anggota DPRD Prop. Sumbar H. Suwirpen Suib, S. Sos
Sambutan dan Arahan Kepala Dinas Sosial Prop. Sumbar.
Ucapan terima kasih dari Bp Lurah yg mewakili Kelurahan dari Andalas.
Doa
Penyerahan Bantuan
Paket Bantuan
Adapun 4 jenis bantuan yang diberikan
Jenis bantuan WRSE terbagi 4 macam
Paket A terdiri dari
– kompor Gas
– tabung Gas
– kuali
– minyak goreng
– tepung Terigu
Dengan angg @ 3 Juta
Paket B Gulkas
Paket C Estalase
Paket D barang harian


Pesan dari H. Suwirpen Suib
Dalam sambutan beliau di depan ibu ibu penerimaan bantuan menyampaikan bahwa bantuan ini diberikan kepada ibu ibu untuk membantu usahanya, bagi yang dapat kulkas silahkan kulkasnya digunakan untuk kelancaran usahanya, bagi yang dapat kompor gas silahkan gunakan. Dalam kalimat selanjutnya disampaikan dengan bahasa yang menyejukan semoga ibuk ibuk bisa terbantu dan jika ada bantuan kembali tentu ibu ibu akan diberikan bantuan kembali, tetapi dengan syarat barang yg berupa kulkas atau kompor gas jangan dijual.
Proses Berjalan Lancar
Alhamdulillah sampai hari kedua proses pembagian berjalan lancar. Proses pembagian memang diatur melalui persiapan cukup matang. Para pendamping mempersiapkan jauh jauh hari dan para penerima bantuanpun bisa mengikuti arahan dari pendamping.
Dan pihak pihak terkait bisa diarahkan dengan baik mungkin juga karena arahan dan selalu didampingi oleh H.Suwirpen yang merupakan Anggota Dewan berasal dari Solok- Nagari Batubanyak yang terkenal ramah, mengayomi masyarakat beserta Ibu Darmaisutri yang terlihat semangat aktif membantu dan selalu semangat.
Pasti terbersit dan terucap do’a yang terbaik untuk beliau dari ibu-ibu beserta keluarga yang menerima bantuan.
Penulispun beberapa kali mendengar ibu-ibu menyapa Pak H. Suwirpen dengan lontarkan ucapan terima kasih.

Penulis : Henri Ilham

Semoga niat baik dari pemimpin kita ini.bisa sersekinambungan.sehingga dapat meringn kan beban masyarakat yg kurang mampu..amin